PADANG LAWAS – Ribuan Jamaah ikuti pengajian Amaliyah Akbar Barumun Raya yang dilaksanakan di Desa Sialambue, Kecamatan Barumun, Kabupaten Padang Lawas, Selasa (28/5/24) sekitar pukul 16.00 wib.
Kegiatan ini merupakan pengajian rutin setiap bulan, dengan tujuan sebagai ajang silaturrahim sesama wirid yasin.
Acara tersebut turut dihadiri Camat Barumun Wyldan Ansyori Hasibuan, bersama, Camat Ulu Barumun Wiskan Wardana Hasibuan, Camat Barumun Baru Amir Hasibuan, Babinsa Koramil 08 Barumun, serta Al Mukarrom Ustadz H. Ansor Harahap, MUI Kecamatan Barumun Selatan, tuan rumah Kepala Desa Sialambue Akhiron Habibie Hasibuan dan para Kepala Desa se-Kecamatan Barumun, tkoh Pemuda perangkat desa se-Kecamatan Barumun, Naposo Nauli Bulung, para Ibu ibu Pengajian wirid Yasin se-Barumun Raya.
Kepala Desa Sialambue, Akhiron Habibie Hasibuan dalam sambutannya mengucapkan selamat datang para peserta wirid yasin Barumun Raya, yang telah meringankan langkahnya menghadiri Pengajian Akbar Barumun Raya yang dipusatkan di Desa Sialambue.
“Mudah-mudahan kegiatan ini membawa berkah untuk kita semua, dan menjadi tauladan serta mempererat silaturrahim antara sesama Ummat Muslim di Barumun Raya umumnya Kabupaten Padang Lawas,” ucap Akhiron Habibie Hasibuan.
Sementara itu, Camat Barumun Wildan Ansyori Hasibuan mewakili Camat di Barumun Raya dalam sambutannya menyampaikan syukur alhamdulillah dipanjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan kesehatan dan kesempatan hingga dapat hadir dalam pengajian hari ini.
“Kehadiran kami di sini dapat meningkatkan silatuhrahim antara Pemerintah Empat Kecamatan dengan masyarakat. Hingga kami dapat langsung, bertatap muka dan menjemput yang tertinggal serta mengingatkan yang tertinggal,” katanya.
Acara dilanjutkan, Tausyiah oleh Al Ustadz H. Ansor Harahap di hadapan seluruh peserta yang hadir dalam Pengajian Amaliyah Akbar sekaligus menutup acara dengan doa. (MS)